Cara Mempercepat Komputer Windows XP (Bagian 3)

Setelah sebelumnya membahas tentang pengaturan Startup, kali ini adalah tentang pengaturan Services Windows. Untuk melakukannya dibutuhkan kecermatan, karena pengaturan service tiap-tiap komputer berbeda sesuai kebutuhan. WinXP-Id hanya akan memberikan petunjuk dan prinsipnya.

Kenapa ini perlu dilakukan? Beberapa service berjalan secara otomatis di belakang layar, hal ini berperan dalam memperlambat kinerja komputer. Mematikan beberapa service yang tidak dibutuhkan adalah langkah cerdas untuk mendapatkan performa Windows yang lebih baik.

WinXP-Id

Berikut tutorialnya:
1. Buka fitur Run dengan menekan R + Logo Windows pada keyboard.
2. Masukkan perintah services.msc dan terbukalah jendela Services.
3. Lihat pada bagian bawah jendela, pilih menu tab Standard.
4. Matikan service yang tidak dibutuhkan. Berikut contohnya:

Komputer tidak pernah terhubung ke internet: matikan segala service yang berhubungan dengan akses internet seperti: Automatic Updates, DNS Client, antivirus / program update (jika ada), Telephony, Messenger, dll. Komputer tidak memiliki printer: matikan service Printer Spooler. Komputer tidak memiliki DVD RW: matikan service IMPAPI CD-Burning COM Service.
Untuk seterusnya, atur sendiri sesusai kebutuhan komputer yang tentu hanya diketahui oleh user.

5. Cara mematikan: Klik kanan, Propeties, ubah Startup type, OK.

Sekali lagi, dibutuhkan atau tidaknya service tersebut berbeda pada setiap komputer, karena kebutuhan setiap komputer pun berbeda. Lakukan dengan cermat. Jika ragu untuk mengubahnya jadi Disable, pilih saja Manual atau lewatkan sama sekali.

Posting Komentar